Tips Mengolah Ikan Salmon


Ikan salmon bergizi tinggi, tetapi perlu hati-hati ketika mengolahnya agar nutrisinya tidak hilang. Berikut ini tips yang bisa Anda lakukan dalam mengolah salmon.


1. Agar tekstur salmon saat digoreng tidak rusak, usahakan bagian kulitnya dulu yang ditaruh di sisi bawah. Kalau bagian dagingnya dulu yang terkena panas, biasanya ikan akan meringkel, hasilnya kurang bagus.

2. Untuk membuat kaldu ikan yang bening, cukup gunakan api sedang. Gunakan bagian kepala dan ekor saja.

3. Agar kaldu ikan lebih harum aromanya, bisa tambahkan boquette garni, terdiri dari bay leaf, thyme, merica, daun bawang, dan seledri.

4. Paling enak, menyantap sup dengan potongan roti tawar yang digoreng dalam minyak zaitun sampai renyah.

5. Kematangan ikan harus sempurna supaya enak rasanya. Perhatikan ikan yang Anda goreng. Bila jus (kaldu ikan) sudah keluar dari dagingnya, segera angkat.

6. Cara ini akan mengunci kandungan omega 3 pada ikan agar tidak rusak.

Tips: Bondan Pambudi

sumber :kompas.com

Komentar